Baru-baru ini Realme merilis kembali jajaran ponsel teranyarnya di Tanah Air, yaitu Realme C20. Realme C20 memiliki nilai jual yang tinggi yaitu dibekali dengan kapasitas baterai yang cukup besar yaitu mencapai 5000 mAh. Realme mangklaim bahwa kapasitas baterai yang ditawarkan oleh C20 ini dapat bertahan hingga 43 hari dalam mode siaga atau stand-by. Realme C20 mengusung desain geometric art dalam segi penampilannya, dimana terdapat pola berbentuk persegi panjang yang membujur ke bawah pada bagian punggungnya. Selain itu Realme C20 dibekali oleh layar seluas 6,5 inchi, dengan resolusi 1.600 x 720 piksel, aspek rasio 20 : 9, dan rasio layar terhadap body sebesar 89,5 %.
Namun ponsel ini hanya dibekali dengan kamera tunggal yang beresolusi 8 MP f/2.0 untuk keperluan mengambil gambar. Kamera tersebut dilengkapi pula dengan fitur fotografi mencakup Chroma Boost, Potrait Mode, Timelapse, Panoramic view, Beauty Mode dan HDR. Sementara itu, untuk menunjang kebutuhan selfi, Realme menyematkan kamera 5 MP f/2.2 pada sisi depan ponsel. Untuk segi hardware nya, Realme C20 dipersenjatai oleh System-on-Chip Helio G35 ( 12 nm ) dengan RAM 2 GB dan media penyimpanan 32 GB. Pada sisi samping ponsel, terdapat tiga buah slot untuk menampung dua buah kartu SIM dan satu kartu micro SD. Selain itu ponsel ini dibekali CPU : Octa-core 2.3 GHz dan GPU : IMG GE8320.
Sistem operasi yang dijalankan Realme C20 adalah Android 10 yang dibalut dengan antarmuka khas Realme UI. Selain itu, koneksi dari ponsel ini dilengkapi Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth 5.0 dan jack audio 3,5 mm. HP Realme C20 hadir dengan varian warna yang menarik, yaitu Lake Blue dan Iron Grey. Harga yang ditawarkan ponsel ini cukup ramah dikantong dibanding spesifikasimerk HP lain sekelasnya, yaitu Rp 1,3 jutaan. Ponsel ini merupakan ponsel recommended buat kamu yang eksis di media sosial. Kamu dapat membeli HP ini di berbagai marketplace langganan kamu baik online maupun online.